Blog

Upacara Hari Pendidikan Nasional 2022 SMKN 1 Gedangsari

Hari pendidikan nasional (Hardiknas) yang diperingati setiap tanggal 2 mei adalah hari di mana sosok pejuang bangsa yaitu Ki Hadjar Dewantara dilahirkan. Pada tahun 2022 peringatan Hardiknas diundur menjadi tanggal 13 Mei 2022, hal ini dikarenakan pada tanggal 2 Mei 2022 bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri.

Hari Jum’at tanggal 13 Mei 2022, SMKN 1 Gedangsari menyelenggarakan upacara dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional di lapangan upacara SMKN 1 Gedangsari. Peserta upacara terdiri dari Bapak/Ibu Guru dan Karyawan SMKN 1 Gedangsari serta siswa/siswi SMKN 1 Gedangsari, peserta upacara mengenakan pakaian adat jawa.

Dalam upcara tersebut, yang bertindak sebagai pembina upcara yaitu Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Bapak Mashudi Nurokhmad Wibowo, S.Pd.

Kegiatan upacara Hardiknas 2022 di SMKN 1 Gedangsari juga dilakukan sekaligus dengan penyerahan hadiah lomba yang dilaksanakan pada tanggal 21 April 2022 yang lalu. Penyerahan hadiah dilakukan setelah upacara Hardiknas selesai. Selain itu, kegiatan upacara dalam rangka memperingati Hardiknas pada tanggal 13 Mei 2022 ini juga dilakukan bersamaan dengan hari ulangtahun SMKN 1 Gedangsari yang ke 18. Sehingga menjadi sebuah rangkaian kegiatan yang bertema “Dengan Semangat Hardiknas dan Dies Natalis ke 18, SMKN 1 Gedangsari Mendukung Gedangsari Bangkit” rangkaian kegiatan tersebut dapat sahabat sekalian baca pada artikel selanjutnya.

Penyerahan Hadiah
Penyerahan Hadiah

Share Yukk

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Kirim Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Flag Counter
Customer Care
Socials