Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau ANBK adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah. Mutu satuan pendidikan dinilai berdasarkan hasil belajar siswa yang mendasar (literasi, numerasi, dan karakter) serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.
Kegiatan ANBK Tahun 2022 di SMKN 1 Gedangsari dilakukan pada hari Senin dan Selasa Tanggal 29 dan 30 Agustus 2022. Kegiatan ANBK dilaksanakan di 2 ruang laboratorium SMKN 1 Gedangsari.
ANBK SMKN 1 Gedangsari Tahun 2022 diikuti oleh 45 siswa yang diambil secara acak oleh sistem, 45 siswa tersebut berasal dari kelas XI. Mengapa Asesmen Nasional hanya diikuti oleh sebagian siswa? Hal ini terkait dengan tujuan dan fungsi Asesmen Nasional. Asesmen
Nasional tidak digunakan untuk menentukan kelulusan menilai prestasi siswa sebagai seorang individu. Evaluasi hasil belajar setiap individu siswa menjadi kewenangan pendidik. Pemerintah melalui Asesmen Nasional melakukan evaluasi sistem.
Asesmen Nasional merupakan cara untuk memotret dan memetakan mutu sekolah dan sistem pendidikan secara keseluruhan. Karena itu, tidak semua siswa perlu menjadi peserta dalam Asesmen Nasional. Yang diperlukan adalah informasi dari sampel yang mewakili populasi siswa di setiap sekolah pada jenjang kelas yang menjadi target dari Asesmen Nasional.
Pelaksanaan ANBK berlangsung selama 2 sesi. Sesi pertama berlangsung dari pukul 07.30 sampai dengan 09.30. sedangkan sesi kedua berlangsung dari pukul 10.30 sampai dengan 12.30.
ANBK Tahun 2022 di SMKN 1 Gedangsari berlangsung lancar dan tidak ada hambatan, hanya beberapa kendala kecil seperti laman AN siswa yang tiba-tiba logout sendiri, namun kendala tersebut dapat ditangani.