Melansir dari situs Kemndikbud, bahwa Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan. Asesmen Nasional dilaksanakan dengan 3 (tiga) instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar.
Tiga instrumen di atas berfungsi untuk:
- Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) yang mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) murid.
- Survei Karakter yang mengukur sikap, nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter murid
- Survei Lingkungan Belajar yang mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan.
SMKN 1 Gedangsari melaksanakan ANBK pada hari Senin-Selasa tanggal 19-20 Agustus 2024 di 3 Laboratorium Komputer SMKN 1 Gedangsari. Peserta ANBK pada tahun 2024 berjumlah 45 siswa yang berasal dari 3 kompetensi keahlian. Peserta di bagi menjadi 3 ruang laboratorium komputer.
Proses ANBK dilakukan dengan satu sesi setiap harinya selama 2 hari. Pelaksanaan ANBK berjalan dengan lancar meskipun ada beberapa kendala kecil berupa jaringan internet yang terputus, namun semua kendala dapat diatasi oleh tim ANBK.
Semoga dengan pelaksanaan ANBK ini, tujuan ANBK sebagaimana yang diamanahkan Kemdikbud dapat terwujud di SMKN 1 Gedangsari. (Styo)